Kami akan selalu menyediakan Resep-resep masakan terbaru untuk Anda. Bantu kami menyebarkan informasi ini !
Home » , » BUTTERMILK PRALINE CHOCOLATE CAKE

BUTTERMILK PRALINE CHOCOLATE CAKE

Yang suka dengan masakan coklat bisa ikuti resep di bawah ini.
Cake cokelat dengan toping cokelat yang terlihat legit dan menggiurkan ini bisa menjadi pilihan cake yang istimewa untuk merayakan hari istimewa.

Bahan Yang Diperlukan:
bahan buttermilk:
200 ml susu cair
2 sendok teh air jeruk lemon
Bahan Cake:
125 gram mentega tawar dingin
1/4 sendok teh garam
25 gram gula pasir halus
50 gram gula palem
50 gram dark cooking chocolate, lelehkan
3 butir telur
200 gram tepung terigu protein sedang
35 gram cokelat bubuk
1 sendok teh baking powder
1/4 sendok teh soda kue
1/2 sendok teh cokelat pasta
bahan filing:
35 gram gula palem
2 1/2 sendok makan tepung terigu
250 ml susu evaporated
1 kuning telur
1 sendok makan mentega tawar
Bahan Toping:
200 ml krim kental
200 gram dark cooking chocolate, potong-potong
1 sendok makan rhum
bahan praline:
25 gram gula pasir
1/2 sendok makan air
15 gram mentega tawar
15 gram glucose
150 gram almon slice, oven
Cara Pengolahan:
  1. Praline: campur gula pasir, air, mentega tawar, dan glucose. Masak sambil diaduk perlahan sampai kecokelatan. Tambahkan almon. Aduk rata.
  2. Tuang di silpat. Giling sampai tipis. Biarkan kering. Patah-patahkan kasar-kasar. Sisihkan.
  3. Buttermilk, campur susu dan air jeruk lemon. Diamkan 30 menit.
  4. Kocok mentega tawar, garam, gula pasir halus, dan gula palem sampai lembut. Masukkan dark cooking chocolate. Kocok rata.
  5. Masukkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil dikocok rata.
  6. Masukkan sisa tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, dan soda kue sambil diayak dan dikocok rata bergantian dengan buttermilk.
  7. Tuang di loyang 18x18x7 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  8. Oven 45 menit dengan api bawah suhu 180 derajat Celcius sampai matang.
  9. Belah cake jadi 3 bagian..
  10. Filing, campur gula palem dan tepung terigu. Masukkan susu cair.
  11. Masak sambil diaduk sampai kental. Matikan api. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Masak lagi sambil diaduk sampai kental. Angkat. tambahkan mentega tawar. Aduk sampai licin.
  12. Ambil selembar cake. Letakkan di loyang 18x18x4 cm. Lapisi dengan mika plastik. Oles isi. Tutup cake. Oleskan isi lagi. Tutup cake. Dinginkan dalam lemari es.
  13. Toping, panaskan krim. Masukkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut. Tambahkan rhum. Dinginkan.
  14. Kocok toping sampai lembut.
  15. Oles seluruh permukaan cake dengan toping tidak beraturan.
  16. Sajikan dengan taburan praline.
Untuk 16 potong
Saran pakar:
Untuk membuat buttermilk selain dengan air jeruk lemon bisa diganti dengan 1 sendok teh cuka.

0 komentar:

Posting Komentar